Jumat, 01 Januari 2010

PENGERTIAN PEMASARAN

Tugas pemasaran….

Yang kami ketahui tentang pemasaran :

Pemasaran merupakan suatu cara mengindentifikasi kebutuhan dan keinginan pelanggan.sedangkan bagi orang awam pemasaran merupakan tindakan menjual apa yang perusahaan buat sebanyak mungkin tanpa melihat perkembangan jaman.

Keberhasilan pemasaran  suatu perusahaan adalah dengan melihat kebutuhan konsumen dan mencari jalan untuk menyenangkan pelanggan melalui nilai dan mutu suatu barang dan layanan paling baik.jika nilai dan mutu tidak ada,maka iklan dan penjualan akan sia-sia.

Pemasaran juga harus tahu bagaimana menetapkan harga dan membuat menarik suatu produk agar masyarakat mau melihat dan membeli produk tersebut,dan juga cara pendistribusian produk agar dapat sampai ke pelanggan(kebutuhan masyarakat tersedia),juga tahu cara mempromosikan produk mereka sehingga pelanggan bisa mengenal dan menginginkannya.

Menurut Kami Manfaat pemasaran yaitu :

-          untuk mengetahui bagaimana proses suatu pemasaran

-          untuk mengetahui bagaimana cara memasarkan suatu produk barang..

-          untuk mengetahui kepada masyarakat tentang pemasaran yang baik..

-          pemasaran termasuk dalam kegiatan bisnis, jadi dengan adanya pemasaran kita lebih tahu cara memasarkan suatu produk barang…

Contoh :

- PT Damai kurnia memproduksi barang-barang textile seperti kain,sarung, baju dll.. mereka ingin memasarkan produk mereka agar masyarakat tahu dan membeli barang textile yang akan di pasarkan jadi dengan adanya kegiatan pemasaran yang mereka lakukan secara tidak langsung mereka telah melakukan proses pemasaran…

- PT Unilever mengeluarkan produk baru,mereka harus melakukan pemasaran produk agar dapat di kenal pelanggan yaitu dengan cara mempromosikan dan mengiklankan produk tersebut,dan tidak lupa cara pendistribusiannya kepada pelanggan dan juga harga yang di tawarkan sesuai dengan keadaan pasar.

- Lg mobile mengeluarkan produk terbaru dengan itu maka di buat iklan agar masyarakat mengetahui produk tersebut dan juga harga nya di sesuaikan dengan keadaan ekonomi masyarakat.

Nama mahasiswa :

- Atdoben Lumban Gaol

- Linduben Lumban Gaol

- Reinharh arnold P.S

Kelas : ( 1EB18)

Dosen : Pak Aris budi Setyawan

* : Kegiatan pemasaran bisa di gunakan oleh semua perusahaan yang akan memasarkan produknya..

semoga bisa menjadi refrensi teman-Teman...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar